Kamis, 19 Januari 2012

2012, Mari ke Solo!

Batik Muyas - Pemerintah kota Surakarta akan mempromosikan kota Solo melalui pendekatan promotional event dengan menggelar sekitar 47 acara tahun ini. Jumlahnya meningkat dibandingkan tahun lalu, yang jumlahnya sebanyak 32 acara. Mulai pertengahan Januari hingga 31 Desember event-event tersebut digelar. Salah satu yang sudah dilangsungkan adalah Grebeg Sudiro di Kawasan Pasar Gede, Minggu (15/1).

Bulan Juni-Oktober 2012 menjadi waktu tersibuk dalam pagelaran event. Sebagai panduan bagi masyarakat akan disebarkan Calendar of Cultural Event Solo 2012. Aryo Widyandoko selaku Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dinbudpar) Kota Surkarta mengatakan bahwa untuk penyusunan kalender event pihaknya bekerja sama dengan Konsultan Komunikasi dan Kebijakan Publik, Anggit Noegroho.

Seperti tahun sebelumnya akan dilangsungkan pula even bertaraf internaisonal, seperti Solo Internasional Ethnic Music (SIEM), Solo Internasional Performing Art (SIPA), dan Solo Batik Carnival (SBC). Sedangkan penyelenggaraan konferensi internasional, di antaranya Asia Pacific Historian Conference (Mei 2010), Federation for Asian Cultural Promotion Conference (September), dan Solo Investation Tourism Trade Expo (SITTEX) (Oktober 2012).

Serangkaian event yang dijadwalkan antara lain International Tea Festival, Solo Keroncong Festival, KREASSO (Kreatif Anak Sekolah Solo), Gunungan Charity Boat Race, Solo Batik Fashion, Festival Kethoprak, Solo Carnival, Pesona Balakembang, Solo Menari, Kemah Budaya, Solo Kampong Art, Festival Dolanan Bocah, dan Javanese Theatrical (Bakdan ing Balekambang).

Akan disajikan pula Tradisi keraton dalam event budaya, yakni Sekaten, Grebeg Mulud, Mahesa Lawung, Mangkunegaran Performing Art, Keraton Art Festival, Tingalan Jumenengan Dalem ke-7 ISKS XIII, Malem Selikuran, Grebeg Poso, Grebeg Pangan, Grebeg Besar, Kirab Malam 1 Sura dan Wiyosan Jumenengan SP KGPAA Mangkoe Nagoro IX.

Semua masyarakat berkesempatan menikmati semua pelaksanaan event. Meski sebagian besar perolehan dana untuk event didapat dari pihak sponsor, pemerintah kota Surakarta juga ikut membantu proses pembiayaan. (MED/Ezz)

Sumber : http://www.rileks.com/details/1331/2012-mari-ke-solo-

0 komentar:

Posting Komentar

Open Panel

Informasi Produk

  • Bahan Batik Seragam
  • Model Seragam Batik Pria
  • Model Seragam Batik Wanita
  • Seragam Batik Eksklusif
  • Batik Klasik Yogyakarta
  • Batik Indonesia